First Ever Sunscreen Matte & Fresh

Kesehatan itu hal yang paling penting. Tapi gak cuma kesehatan tubuh yang harus dijaga, tapi juga kesehatan kulit. Apalagi kita tinggal di daerah tropis dan banyak polusi udara, menggunakan sunscreen sangat wajib hukumnya untuk menangkal radikal bebas dan jahatnya sinar UV. Makanya kita butuh sunscreen yang tepat untuk merawat kulit seperti L'oreal Paris UV Perfect Matte & Fresh Long UV SPF 50 / PA ++++. 


Ditengah padatnya kesibukan, aku senang sekali bisa datang ke acara Car Free Day bersama L'oreal ParisMinggu lalu, L'oreal Paris mengadakan acara Car Free Day dengan tema #SunnyMate Sunday di FX Sudirman. Aku excited banget karena akan ada olahraga pound fit bersama dan ini pertama kalinya buat aku. Lebih excited lagi karena ternyata pound fit bareng kak Tynna Kanna Mirdad.


Datang sebelum matahari terbit, aku langsung registrasi di booth L'oreal Paris. Kami dapat goodie bag yang berisi handuk, jus, stik untuk pound fit, dan pastinya L'oreal Paris UV Perfect Matte & Fresh. Sebelum mulai pound fit, kami gak lupa pakai sunscreen L'oreal Paris UV Perfect Matte & Fresh karena matahari mulai menampakkan sinarnya. Bahkan aku udah pakai dari rumah juga lho! Acaranya seru banget dan gak cuma pound fit bareng, tapi juga ada photo booth dan skin check.  

Goodie bagnya bagus banget
Hari Mingguku sungguh produktif
With the prettiest Kak Tynna Kanna Mirdad
Strip photo from the event

L'oreal Paris UV Perfect Matte and Fresh

Setelah acara pound fit, ada sesi talksow dan Q & A oleh kak Tynna dan kak Beatrix dari L'oreal Paris. Aku sangat menyimak sesi ini karena ada beberapa hal penting yang belum aku ketahui sebelumnya mengenai sunscreen terlebih L'oreal Paris UV Perfect Matte & Fresh. 


L'oreal Paris UV Perfect Matte & Fresh Long UV SPF 50 / PA ++++ adalah Sunscreen Matte and Fresh pertama lho! Kombinasi yang sempurna dengan perpaduan antara chemical sunscreen dan physical sunscreen. Apa bedanya? Chemical sunscreen menyerap sinar UV menjadi panas dalam tubuh, sedangkan Physical sunscreen menghalangi sinar UV agar tidak menembus kulit. 


Tiga hal keunggulan dan keunikan L'oreal Paris UV Perfect Matte & Fresh;
1. Mengandung advance UV Protector yang melindungi kulit dari sinar UV.
2. Mattifying pure clays untuk mengontrol minyak berlebih (Oil Control Formula).
3. Detoxil untuk melindungi kulit dari partikel polusi dan Mexoryl untuk mencegah pigmentasi serta darkspot.

L'oreal Paris UV Perfect Matte & Fresh cocok digunakan untuk semua jenis kulit, termasuk kulit berminyak sekalipun! Pemakaian sunscreen gak cuma buat kaum hawa lho, tapi ini skin care wajib untuk semua umat. L'oreal Paris UV Perfect Matte & Fresh bisa digunakan untuk siapa saja. Hal penting yang perlu diketahui dan sering salah kaprah adalah sunscreen bukan melindungi kulit agar tetap putih, tapi menjaga kulit dari kerusakan karena sinar matahari. Sunscreen harus dipakai setiap hari di musim hujan sekalipun, karena sehari-hari pasti kita terpapar layar cahaya HP atau komputer.

Kemasan dan Tekstur

Kemasan botol 30 ml L'oreal Paris UV Perfect Matte & Fresh berwarna hijau tosca yang sangat menyegarkan mata dengan bentuk pipih yang sangat travel friendly. Sehingga lebih mudah dibawa-bawa apalagi kalau pas lagi traveling, wajib yang harus ada!

Pada kemasannya tertulis SPF 50 / PA ++++, artinya SPF 50 itu melindungi dari sinar UV B yang dapat menyebabkan kanker kulit. Sedangkan PA ++++ (ada empat + nya) itu melindungi dari sinar UV A yang dapat menyebakan penuaan kulit dan bintik hitam. Kebayangkan kalau kita gak pakai sunscreen?



Tektsur L'oreal Paris UV Perfect Matte & Fresh seperti lotion berwarna putih, tapi tidak terlalu cair, dan tidak lengket. Pada saat digunakan terasa ringan dan cepat meresap dengan hasil yang matte alias gak berminyak, dan tidak meninggalkan white cast. 

Jadi, jangan lupa pakai sunscreen setiap hari! Efeknya mungkin gak terlihat sekarang, tapi kalau sudah lanjut usia nanti. L'oreal Paris UV Perfect Matte & Fresh tersedia di drugstore dan online store Sociolla lho! Gunakan kode SBNLAD3C saat check out ya!

...

Thanks for reading!

0 komentar: